Rabu, 07 Oktober 2009

MARI BERANI MELIHAT KEMBALI

February 12th, 2008 by taufik-syach.

Suatu yang besar itu dimulai dan disusun oleh hal-hal yang terkecil
Maka jangan pernah kita menyepelekan bahkan melupakannya. Sesuatu yang berada diatas dapat berdiri kokoh dan menjulang tinggi karena ditopang dan disangga oleh sesuatu yang berada dibawahnya, maka jangan sampai kita terlena dengan apa yang telah kita gapai hingga kita melupakan hal-hal yang telah menjadikannya sesuatu itu besar dan barada diatas.

Mulailah perbaiki diri dan perhatikanlah sesuatu dengan lebih arif dan bijak, mulai dari hal yang terkecil sampai kepada hal yang terbesar, dari hal yang dibawah sampai kepada hal yang berada diatas.
Sungguh bukanlah suatu sikap yang baik jikalau kita hanya terlena dengan hal-hal yang besar dan hal-hal yang berada diatas saja tanpa sekalipun meluangkan waktu dan tenaga, untuk berani melihat dan terlibat secara langsung bagaimana proses bisa terjadi, hingga menjadikannya hal yang besar dan hal yang berada diatas.

Karena yang demikian awal mula tumbuhnya benih kesombongan dalam diri kita. Takkan ada sesuatu yang besar dan berada diatas jika tidak ada hal yang kecil dan berada dibawah. Menghargai dan menghormati setiap hal tersebut adalah sikap yang jauh lebih baik.

Jangan pernah sedikitpun kita biarkan kesombongan dan keangkuhan diri mengrogoti dan menghancurkan segalanya. Apalah arti diri kita dihadapan yang Sang Maha Kuasa, karena diri kita hanya pinjaman semata yang harus kita kembalikan dan kita pertanggungjawabkan di akhirat kelak.

Suatu amal kebaikan itu dinilai dari keikhlasannya bukan dari wujud yang nampak saja.
Tiada pernah manusia itu terlepas dari kekhilapan.
Akan tetapi
Yang terpenting adalah bagaimana kita bisa meminimalisir kekhilapan tersebut, agar tidak menjadi suatu kesalahan yang akan menyebabkan suatu perbuatan dosa yang secara tidak disadari telah kita lakukan.

Sungguh mulialah seseorang yang dengan ikhlas menyadari setiap kesalahan dan kehilafannya
dan berusaha memperbaiki kesalahan tersebut.

"Semoga ini dapat bermanfaat dan menjadi renungan bagi kita semua".